Pada postingan sebelumnya saya sudah menjelaskan tentang Pengertian Jaringan Komputer (JarKom) serta manfaatnya .Dan kali ini saya akan berbagi tentang beberapa type yang ada dalam JarKom.
Type-Type Jaringan Komputer
- Jaringan Peer To Peer (P2P) : Pada jaringan type ini, setiap komputer yang terhubung dalam jaringan dapat saling berkomunikasi dengan komputer lainnya secara langsung tanpa perantara. Bukan hanya komunikasi langsung tetapi juga sumber daya komputer dapat digunakan oleh komputer lainnya tanpa ada pengendali dan pembagian hak akses.
Dalam jaringan Peer To Peer masing-masing komputer tidak
terikat dan tidak tergantung pada komputer lainnya. Komputer yang digunakan pun bisa beragam dan tidak harus setara, karena fungsi komputer dan keamanannya diatur dan dikelola sendiri oleh masing-masing komputer.
Type jaringan ini cocok digunakan untuk membangun jaringan komputer skala kecil seperti di rumah,di dalam sebuah ruangan kerja, lab komputer sekolah dan lain-lain.Peer To Peer ini umumnya dipakai dalam membangun jaringan berbasis workgroup yang menerapkan fungsi sharing atau bagi pakai penggunaan hardware dan software, karena pada type ini biasanya tidak memerlukan pengaturan keamanan dan kendali antara masing-masing komputer.
- Jaringan Client Server : Sesuai dengan namanya, jaringan komputer type ini memerlukan sebuah atau lebih komputer yang difungsikan sebagai pusat pelayanan dalam jaringan yang disebut server.Nah untuk komputer-komputer yang lain disebut dengan client atau Workstation. Sesuai sebutannya, komputer Server bertugas untuk melayani semua kebutuhan komputer lain yang ada dalam jaringan.Semua fungsi jaringan dikendalikan dan diatur oleh komputer Server, termasuk masalah keamanan jaringan seperti hak akses data, waktu akses, sumber daya dan sebagainya.
Mungkin cukup itu saja ya Sob yang bisa saya share....
SEm0g4 B3rManf4At.......
Tidak ada komentar:
Posting Komentar